Senin, 19 Oktober 2015

Penerapan New Media ke dalam Internet

Kehadiran media baru tidak berarti menghapus keberadaan media lama yang sudah ada terlebih dahulu dalam kehidupan masyarakat. Media baru bisa ada di dunia merupakan hasil perkembangan dari media lama. Media lama seperti surat kabar, televisi, dan radio masih ada sampai detik ini, hanya saja penggunaan media lama tersebut masih terbatas jarak, waktu, dan belum interaktif. Akibat keterbatasan tersebut maka manusia menciptakan media baru yang mampu memperbaiki dan memperbarui keterbatasan pada media lama. Contohnya saja internet, sebagai salah satu media baru, akses internet tidak terbatas oleh jarak dan waktu oleh pengguna, ditambah lagi internet merupakan media yang interaktif.

Dengan ketersediaan informasi dari internet, manusia dapat memperluas pengetahuannya, memahami peranan dalam masyarakat dan mengetahui apa saja peristiwa yang terjadi di sekitarnya. Banyak peristiwa dan informasi yang diperoleh masyarakat tidak terlepas dari peranan suatu media massa dalam hubungannya dengan penyajian dan intepretasi fakta peristiwa. Melalui media baru masyarakat mendapatkan suatu bentuk penyajian informasi berupa berita, opini publik, video, dan sebagainya.

Sekarang Internet  menjadi kebutuhan yang terpenting bagi masyarakat karena banyak informasi yang bisa kita ambil dan pelajari melalui internet. Informasi tersebut juga dapat membantu pekerjaan kita apabila kita mendapat tugas yang masih belum kita pahami, sehingga kita bisa mencari petunjuk materinya melalui internet. Atau untuk saling berkomunikasi secara menyenangkan dengan aplikasi chatting yang telah disediakan akibat dari new media yang terkait dengan internet.

Sumber:

Pemanfaatan Internet

Ada dua peranan internet yang sangat penting, yakni :
1.       Sebagai sumber data informasi dan komunikasi
2.       Sarana Pertukaran Data

Yang pertama yaitu sebagai sumber data informasi dan komunikasi. Internet ialah salah satu jalan penghubung antar daerah maupun negara di dunia tanpa harus pergi menuju ke daerah tersebut. Sehingga kita bisa menjalin komunikasi dalam jarak jauh, meskipun berbeda negara. Dengan internet kita juga dapat mengakses dan mendapatkan ilmu serta informasi sesuai yang kita butuhkan. Kelebihan dari informasi yang didapat melalui internet ini lebih cepat serta akurat karena kita bisa mendapatkan informasi dari berbagai sumber serta up to date (terbaru). Walaupun sebenarnya kita juga harus teliti dalam mengambil informasi tersebut, mana yang sebaiknya diambil dan mana yang tidak perlu diterima.

Sebagai pertukaran data dapat melalui pertemanan antar daerah maupun antar negara. Kita bisa mencari teman dari berbagai negara untuk saling bertukar pengalaman dan informasi tentang kehidupan atau apa pun yang ingin dibagikan. Kita juga bisa memposting tulisan kita berupa pengetahuan baru atau pengalaman kita sendiri untuk konsumsi masyarakat pengguna internet. Dengan cara seperti ini, saling berbagi pengalaman, kita bisa mendapatkan ilmu yang mungkin tidak didapat dalam kehidupan kita sendiri.

Internet  juga banyak memiliki sarana – sarana yang dapat membantu kebutuhan kita.
Misalnya untuk mengirim data dengan cepat sedangkan tidak ada waktu lagi untuk mengirim secara manual (menggunakan flashdisk atau media penyimpanan lainnya), sehingga kita bisa menggunakan fasilitas email sebagai sarana pengiriman data maupun surat-surat. Lalu kita juga dapat melakukan mailing list, newsgroup, dan konferensi.Mailing list atau newsgroup digunakan untuk melakukan diskusi online dalam sebuah forum tertentu untuk membahas permasalahan tertentu bagi netter (pengguna internet) yang memiliki masalah dan topic yang sama. Sehingga tidak perlu membuang waktu dan uang untuk perjalanan karena dapat dilakukan di rumah selagi terkoneksi dengan internet.
Selain itu dapat menjadi sarana untuk penjualan atau pemasaran. Sekarang sedang maraknya situs-situs penjualan-pembelian secara online. Cara ini dapat mempromosikan barang dagangan kita ke pengguna internet, dengan cara ini lebih mudah untuk mendapatkan konsumen karena pengguna internet yang lebih banyak jika dibandingkan dengan berjualan disuatu toko tetapi orang yang melihat hanya orang dari daerah itu saja, sedangkan apabila melalui internet konsumen berasal dari berbagai daerah, sehingga kemungkinan laku dalam penjualan lebih banyak secara online dari pada yang di toko-toko.


Definisi Internet

Pengertian internet menurut segi ilmu pengetahuan, internet adalah sebuah perpustakaan besar yang didalamnya terdapat jutaan (bahkan milyaran) informasi atau data yang dapat berupa teks, grafik, audio maupun animasi dan lain lain dalam bentuk media elektronik. Internet sendiri berasal dari kata interconnection-networking, merupakan sistem global dari seluruh jaringan komputer yang saling terhubung menggunakan standar Internet Protocol Suite (TCP/IP) untuk melayani miliaran pengguna di seluruh dunia. Manakala Internet (huruf ‘I’ besar) ialah sistem komputer umum, yang berhubung secara global dan menggunakan TCP/IP sebagai protokol pertukaran paket (packet switching communication protocol). Rangkaian internet yang terbesar dinamakan Internet. Cara menghubungkan rangkaian dengan kaedah ini dinamakan internetworking.

Internet merupakan jaringan komputer yang dibentuk oleh Departemen Pertahanan Amerika Serikat pada tahun 1969, melalui proyek ARPA yang disebut ARPANET (Advanced Research Project Agency Network). Proyek ARPANET merancang bentuk jaringan, kehandalan, seberapa besar informasi dapat dipindahkan, dan akhirnya semua standar yang mereka tentukan menjadi cikal bakal pembangunan protokol baru yang sekarang dikenal sebagai TCP/IP (Transmission Control Protocol/Internet Protocol).

Sumber:

Apa itu New Media?

Berasal dari kata Media yang artinya segala suatu yang dapat memberikan informasi dari suatu sumber informasi kepada penerima informasi. Sedangkan New atau Baru ialah sesuatu yang dapat menciptakan suatu inovasi ataupun melahirkan suatu perubahan. Sehingga New Media adalah atau media baru itu sendiri adalah sebuah termologi untuk menjelaskan konvergensi atara teknologi komunikasi digital yang terkomputerisasi serta terhubung ke dalam jaringan. New media juga bisa di artikan sebagai produk teknologi komunikasi di media masa yang akan datang bersama-sama dengan komputer digital. New media atau media baru adalah istilah yang dimaksudkan untuk mencakup kemunculan digital, komputer, atau jaringan teknologi informasi dan komunikasi di akhir abad ke-20. Sebagian besar teknologi yang digambarkan sebagai “media baru” adalah digital, seringkali memiliki karakteristik dapat dimanipulasi, bersifat jaringan, interaktif dan tidak memihak. Salah satu contoh dari New Media adalah internet.

Dengan adanya new media kita bisa mendapatkan ilmu yang lebih luas karena banyaknya sumber  informasi yang bisa kita dapatkan dari berbagai belahan dunia. Bahkan berguna juga untuk membantu menyelesaikan dan mempermudah pekerjaan kita. Selain itu new media juga sebagai alat perantara untuk dapat saling berkomunikasi walaupun jarak yang memisahkan, juga meningkatkan interaksi sosial. Masih banyak lagi manfaat yang kita dapatkan dari kemajuan teknologi masa kini. Namun kita juga harus pintar-pintar memilih informasi mana yang bisa kita ambil dan mana yang tidak boleh kita konsumsi.

Salah satu contoh new media yang akan dibahas kali ini mengenai handphone atau smartphone.
Smartphone adalah alat komunikasi jarak jauh perkembangan dari ponsel biasa. Jika ponsel biasa hanya dapat memberikan fasilitas telepon dan sms, smartphone ialah perkembangan yang pesat karena manfaatnya yang semakin banyak seperti untuk video call, voice note, aplikasi chating, blog, dan lain sebagainya. Smart Phone memudahkan kita mendapatkan sesuatu informasi maupun juga dalam memberikan sebuah informasi yang baru dan real kepada khalayak masyarakat sekitar dengan cepat melalui fasilitas internetnya. Dengan begitu kita tetap bisa menjaga komunikasi dengan baik walaupun secara jarak jauh.
New media jenis ini adalah yang paling banyak kita jumpai dimana pun dan kapan pun sehingga new media ini tidak asing lagi buat masyarat kita dan new media jenis ini dipakai oleh umur tingkat berapapun dari yang muda hingga yang tua, dari pekerjaan kantoran hingga mahasiswa dan anak-anak SMP dan SMA.

Sumber:

Minggu, 18 Oktober 2015

Antagonis, Pabo


R.K.I
Aku tidak tahu sejahat apa diriku
Mulai membakar bensin namun tidak mengharapkan api
Tidak dapat berenang tapi sudah menyelami lautan
Meninggalkan sesuatu namun tak mau kehilangan
Mengambil hatimu tapi tidak menginginkan cintamu

Waktu tidak mengulang
Seharusnya aku menyadari semua akan terjadi
Seharusnya aku tidak mulai menyulut api
Seharusnya aku mulai mengerti
Seharusnya aku bisa menjaga diri
Menjaga pertemanan kita tanpa dilandasi rasa cinta

Aku tau perasaan ini, perasaan ku, perasaan mu
Awalnya aku mengacuhkannya
Tetapi aku tidak mengabaikannya
Bahwa terdapat perasaan lebih yang kudapat darimu
Aku mengetahuinya, Aku menyadarinya
Bahkan aku menikmatinya

Ya, aku bahagia bisa berada dekat denganmu
Aku menyukai kebersamaan kita
Namun aku meragukannya
Tidak dapat melanjutkan ini semua
Semenjak kau meminta arti
Karena perasaanku belumlah menemukan titik terangnya
Dan aku tidak ingin mengikat perasaanmu

Terima kasih untuk waktumu yang sangat berharga
Kau rela membaginya dengan wanita sejahat diriku
Maafkan aku yang tidak memperkenalkan diri terlebih dahulu
Aku ingin dekat layaknya sahabat
Berbagi cerita suka dan duka
Berbagi pola pikir yang berbeda
Soal perasaan bisa terjawab oleh waktu
Walaupun ku tau aku tidak bisa menahan maupun memaksa perasaanmu
Walaupun ku tau, tidak ada pria dan wanita yang dekat selain berharap menjadi lebih dari sebuah pertemanan

Walaupun aku tau, akan sulit melepaskanmu.